Beranda / Sport

18 Daftar Juara Piala Asia sejak 1956, Jepang Terbanyak Bawa Pulang Kemenangan

sport.terasjakarta.id - Minggu, 11 Februari 2024 | 14:49 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
qatar,sepak bola,piala asia

Simak daftar 18 juara Piala Asia yang digelar sejak 1956 hingga 2023. Jepang terbanyak bawa pulang kemenangan. (Foto: Instagram @afcasiancup)

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Simak daftar lengkap juara Piala Asia sejak pertama kali diselenggarakan pada 1956.

Piala Asia merupakan kejuaraan sepak bola yang diikuti oleh negara-negara di Asia.

Turnamen ini menjadi ajang bertemunya tim sepak bola antarnegara yang digelar setiap empat tahun sekali.

Baca Juga : Jadwal Perempat Final Piala Asia 2023 di Qatar, Laga Pertama Tajikistan vs Yordania

Piala Asia termasuk sebagai ajang bergengsi yang setara dengan Euro Cup dari Eropa dan Copa Amerika di Amerika Serikat.

Rangkaian turnamen Piala Asia 2023 baru saja berakhir pada Sabtu, 10 Februari 2024.

Pada babak final tersebut, Qatar mempertahankan gelar juara setelah menang melawan Yordania.

Pertandingan yang digelar di Losail tersebut menunjukkan performa tim, terutama Akram Afif yang berhasil mencetak sebanyak 3 gol penalti.

Sementara Yordania hanya bisa membobol gawang Qatar sebanyak sekali.

Kemenangan Qatar ini menempatkan negara Timur Tengah tersebut pada posisi elit yang bisa meraih juara lebih dari sekali berturut-turut.

Baca Juga : Daftar 8 Tim Negara yang Lolos Perempat Final Piala Asia 2023, Laga Pertama Tajikistan vs Yordania

Selain Qatar, beberapa negara juga telah menjadi pemenang Piala Asia lebih dari sekali.

Bahkan, Jepang yang menjadi runner up Piala Asia 2019 lalu berhasil memenangkan ajang ini sebanyak empat kali.

Sementara Arab Saudi dan Iran menempati posisi sebagai kedua tertinggi dengan jumlah 3 kali kemenangan.

Qatar sendiri bersama Korea Selatan menjadi pemenang Piala Asia sebanyak dua kali.

Kemudian, empat negara berhasil meraih juara Piala Asia sebanyak satu kali, di antaranya, Irak, Kuwait, Australia, dan Israel.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar juara Piala Asia sepanjang masa, sejak 1956 hingga 2023.

Baca Juga : Link Streaming Indonesia vs Australia Babak 16 Besar Piala Asia 2023 Malam ini, Cek Prediksi Susunan Pemain

Daftar Juara Piala Asia

1. Tahun 1956

  • Juara: Korea Selatan
  • Runner up: Israel

2. Tahun 1960

  • Juara: Korea Selatan
  • Runner up: Israel

3. Tahun 1964

  • Juara: Israel
  • Runner up: India

4. Tahun 1968

  • Juara: Iran
  • Runner up: Myanmar

5. Tahun 1972

  • Juara: Iran
  • Runner up: Korea selatan

6. Tahun 1976

  • Juara: Iran
  • Runner up: Kuwait

7. Tahun 1980

  • Juara: Kuwait
  • Runner up: Korea Selatan

8. Tahun 1984

  • Juara: Arab Saudi
  • Runner up: China

9. Tahun 1988

  • Juara: Arab Saudi
  • Runner up: Korea Selatan

10. Tahun 1992

  • Juara: Jepang
  • Runner up: Arab Saudi

11. Tahun 1996

  • Juara: Arab Saudi
  • Runner up: Uni Emirat Arab

12. Tahun 2000

  • Juara: Jepang
  • Runner up: Arab Saudi

13. Tahun 2004

  • Juara: Jepang
  • Runner up: China

14. Tahun 2007

  • Juara: Irak
  • Runner up: Arab Saudi

15. Tahun 2011

  • Juara: Jepang
  • Runner up: Australia

16. Tahun 2015

  • Juara: Australia
  • Runner up: Korea Selatan

17. Tahun 2019

  • Juara: Qatar
  • Runner up: Jepang

18. Tahun 2023

  • Juara: Qatar
  • Runner up: Yordania

Itu dia daftar pemenang juara Piala Asia sejak awal penyelenggaraannya hingga saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link

Tags