Beranda / Sport

Manchester City Juara Piala FA, Satu Langkah Menuju Treble Winner

sport.terasjakarta.id - Minggu, 4 Juni 2023 | 13:05 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Manchester City berpeluang meraih treble winner musim ini usai sukses mengamankan trofi Prelier League Liga Inggris dan trofi Piala FA. (Foto: IG @mancity)

Manchester City berpeluang meraih treble winner musim ini usai sukses mengamankan trofi Prelier League Liga Inggris dan trofi Piala FA. (Foto: IG @mancity)

Penulis : Riza Alamas
Editor : Riza Alamas

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID- Manchester City sukses menjuarai Piala FA 2022/2023 usai menumbangkan rival sekota Manchester United di laga final Piala FA.

Manchester City kini tinggal selangkah lagi untuk bisa menorehkan namanya merebut treble winner di musim ini, dimana mereka bakal bertarung melawan Inter Milan di Final Liga Champions 2022/2023.

Manchester City sukses menjadi Juara Piala FA dalam laga Final Piala FA yang tersaji di Wembley pada Sabtu, 3 Juni 2023 malam WIB.

Baca Juga : Manchester City Bungkam Manchester United Skor 2-1 di Final Piala FA 2022/2023, Manchester is Blue!

Gol cepat pada detik ke-13 dari Ilkay Gundogan berhasil membuat City unggul dari rival abadi mereka Manchester United dalam laga final Piala FA.

City terus berusaha memperlebar jarak dari United, namun malah kebobolan di menit ke-30 melalui titik penalti usai Jack Grealish melakukan handball di dalam kotak penalti.

Bruno Fernandes yang menjadi eksekutor bagi Manchester United sukses menyelaikan tugasnya dan membuat kedudukan imbang 1-1.

Pada babak kedua, City kembali unggul melalui gol kedua Gundogan di menit ke-51, skor bertahan hingga akhir babak kedua berakhir, dimana Manchester City keluar sebagai Juara Piala FA 2022/2023.

Baca Juga : Link Live Streaming Manchester City vs Manchester United di Final Piala FA, Tayang Pukul 21.00 WIB

Gelar juara ini merupakan trofi ketujuh bagi Man City dalam ajang kompetisi tertua dunia, sejak terakhir kali berhasil merebut trofi Piala FA pada tahun 2019 silam.

Manchester City pun berhasil mengawinkan trofi di kompetisi Premier League dengan Piala FA, dan melengkapi torehan Double Winners musim ini.

Usai mengamankan dua trofi domestik, kini City berfokus pada target utama mereka, yaitu trofi Liga Champions, dimana mereka bakal bertemu Inter Milan di final Liga Champions 2022/2023 pada Sabtu, 10 Juni 2023 di Istanbul.

Baca Juga : Prediksi Man City vs Man United, Derby Manchester di Final Piala FA 2022/2023

City berpeluang besar meraih title treble winner dan menyamai rekor sang rival sekota yang pernah melakukannya di musim 1998/1999.

Terakhir kali Man City berlaga di babak final Liga Champions terjadi di musim 2020/2021, dimana mereka harus pulang dengan kekalahan usai dibekuk Chelsea dengan skor akhir 0-1.

Kini, mampukah Manchester City merebut trofi Liga Champions untuk yang pertama kalinya? Sekaligus mengamankan treble winner dan menyaingi rival sekota Manchester United? Kita tunggu saja pada 10 Juni mendatang.

Baca Juga : Jelang Final Piala FA, City Berpotensi Main Tanpa 3 Pilar Utama

Manchester City Bungkam Manchester United Skor 2-1 di Final Piala FA 2022/2023

Manchester City sukses mengalahkan Manchester United di laga final Piala FA 2022/2023, dimana Ilkay Gundogan berhasil memborong gol City.

City berhasil merebut trofi Piala FA usai mengalahkan rival sekota Manchester United di laga final Piala FA 2022/2023.

Derby Manchester tersaji pada Sabtu, 3 Juni 2023 pukul 21.00 WIB, dimana City keluar sebagai Juara Piala FA 2022/2023 usai membungkam United dengan skor 2-1.

Baca Juga : Jelang Final Piala FA, Varane Punya Strategi Khusus Redam Man City

Manchester City memulai pertandingan dengan agresif, terbukti di detik ke-13 Ilkay Gundogan berhasil menyarangkan gol pertama bagi keunggulan City.

Gundogan memanfaatkan umpan silang Kevin De Bruyne, berhasil menggoyahkan gawang David De Gea 13 detik setelah laga dimulai dengan melepaskan tendangan voli dari jarak 20 yard.

City nyaris memperlebar keunggulan pada menit keempat kembali melalui umpang silang De Bruyne, namun sayang tandukan Rodri tidak menemukan sasaran.

Unggul satu gol, membuat City tak mengendorkan serangan dan terus mendominasi jalannya pertandingan, dimana pada menit ke-17 Erling Haaland memperoleh peluang, namun tendangannya masih terlalu lemah dan dapat diantisipasi De Gea.

Baca Juga : Jelang Final Piala FA Kontra Manchester United, Pemain Manchester City Alami Kelelahan

Empat menit berselang, Haaland kembali mendapatkan peluang emas usai mengecoh Varane dalam duel one by one, namun tendangannya masih melambung tinggi diatas gawang Man United.

Pada menit ke-30 akhirnya Manchester United mendapatkan peluang pertamanya melalui titik penalti, dimana sebelumnya Jack Grealish kedapatan melakukan handball di dalam kotak.

Bruno Fernandes yang menjadi eksekutor sukses menyamakan kedudukan dengan mengecoh Stefan Ortega, skor berimbang 1-1 untuk kedua tim.

Baca Juga : Manchester City Angkat Piala Premier League, Guardiola: Belum Lengkap tanpa Trofi Liga Champions

Di sisa laga, City masih mendominasi jalannya pertandingan, namun solidnya pertahanan Manchester United membuat anak asus Pep Guardiola kesulitan untuk menembus lini pertahanan.

Sementara City terus mencoba menembus lini pertahanan, Manchester United justru mengandalkan strategi serangan balik, dimana pada meni ke-42 peluang tercipta bagi United.

Berawal dari tendangan sudut, Casemiro berusaha menyambut umpan dari sudut lapangan ke tiang jauh, dimana Varane siap menyambut dengan tendangannya, namun bola masih melebar dari gawang.

Hingga akhir babak pertama, skor tetap berimbang 1-1 di final Piala FA 2022/2023 Manchester City vs Manchester United.

Baca Juga : Manchester City Juara Premier League 3 Tahun Berturut-Turut, 5 Gelar Liga Inggris dalam 6 Tahun

Memasuki babak kedua, City kembali menggempur lini pertahanan United, terbukti pada menit ke-51 City berhasil kembali unggul 2-1.

Gundogan berhasil menyarangkan gol keduanya memanfaatkan free kick dari De Bruyne, yang disambut dengan tendangan voli kaki kirinya, bola melewati kerumunan pemain dan tak dapat dibendung De Gea.

Man City unggul dari Man United dengan skor 2-1.

Baca Juga : Chelsea Tumbang 0-1, Manchester City Angkat Piala Premier League

Unggul dari rival sekota, City tak mengendorkan serangan mereka, dimana pada menit ke-62 De Bruyne berhasil melewati Varane dan melepaskan tembakan, namun De Gea dengan sigap menghadang bola.

MU tak mau kalah, Alejandro Garnacho masuk sebagai upaya mempertajam lini serang United.

Pada menit ke-72 City sebenarnya berhasil kembali menggoyang gawang De Gea melalui Gundogan yang memanfaatkan bola muntah sepakan Haaland, namun gol tersebut dianulir wasit karena Gundogan kedapatan terjebak offside.

MU hampir saja menyamakan kedudukan melalui Garnacho yang melepaskan tembakan memanfaatkan umpan pendek di depan kotak penalti, namun tembakannya kurang tepat usai hanya melebar tipis dari sisi gawang.

Baca Juga : Peluang Manchester City Sabet Treble Winner, Lolos ke Final Liga Champions 2022/2023

Di sisa 10 menit laga, City terus mencoba mendobrak lini pertahanan MU, sedangkan United berupaya memasukan nafas baru di lini serang mereka untuk bisa menyamakan kedudukan.

Manchester United hampir saja menyamakan kedudukan di masa injury time, dimana Varane melepaskan tembakan jarak dekat namun berhasil ditepis Ortega.

Bola Rebound dari Ortega membuat kemelut di depan gawang City dan disundul Scott McTominay, namun bola masih bisa ditip Ortega membuat MU hanya mendapatkan peluang tendangan sudut.

Baca Juga : Hasil Pertandingan Man City vs Real Madrid Agregat 5-1, Peluang City Sabet Treble Winner

Hingga peluit babak kedua berbunyi, kedudukan tidak berubah dengan Manchester City unggul 2-1 atas Manchester United, dan berhasil menjuarai Piala FA 2022/2023.

Susunan Pemain Manchester City vs Manchester United

Manchester City (3-2-4-1), Pelatih: Pep Guardiola

  • Kiper: Stefan Ortega
  • Belakang: Kyle Walker, Ruben Dias, Manuel Akanji
  • Tengah: John Stones, Rodri, Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan, Jack Grealish
  • Depan: Erling Haaland.

Baca Juga : Inter Menang Agregat 3-0 atas Milan, Zanetti Harapkan Bertemu Manchester City

Manchester United (4-2-3-1), Pelatih: Erik ten Hag

  • Kiper: David De Gea
  • Balakang: Luke Shaw, Victor Lindelif, Raphael Varane, Aaron Wan-Bissaka
  • Tengah: Fred, Casemiro, Jadon Sancho, Christian Eriksen, Bruno Fernandes
  • Depan: Marcus Rashford.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link